Tutorial Memasang Google Custom Search di Blog
Secara Default, Wordpress dan Blogger sudah mempunyai Search Box sendiri. Namun bila Anda tidak menyukai Search Box defaultnya, Anda bisa mencoba menggunakan Google Custom Search. Sudah lama saya ingin membuat artikel ini. Namun karena saya merencanakan akan membuat artikel yang berhubungan dengan ini, jadi saya buat artikel ini agar jelas. Semoga bisa bermanfaat.
Jika Anda publisher Google Adsense, Anda bisa kustomisasi Search Box di menu dashboard akunAdsense Anda. Namun jika Anda bukan publisher Google Adsense, Anda bisa menggunakan layananGoogle Custom Search (meskipun pengguna Adsense tetap bisa menggunakan layanan ini).
Tutorial Memasang Google Custom Search di Blog adalah sebagai berikut :
- Silakan buka alamat http://www.google.co.id/cse/
- Klik tombol sebelah kanan Buat Mesin Telusur
- Maka akan muncul halaman seperti screenshoot di bawah ini :
Dengan keterangan sebagai berikut :
- Nama mesin terlusur : Isi nama mesin pencari Anda, hanya untuk mempermudah mengatur dan membedakan saja.
- Keterangan mesin telusur : Tulis deskripsi mesin pencari Anda
- Bahasa mesin telusur : Pilih bahasa sesuai dengan blog Anda
- Apa yang ingin ditelusuri : Jika Anda menginginkan hanya situs tertentu dalam hal ini adalah blog Anda, maka pilihlah “Hanya situs yang saya pilih”, jika ingin seluruh web (dunia) pilihlah opsi yang bawah.
- Pilih beberapa situs : tuliskan alamat situs yang ingin diindex, dengan aturan penulisan sebagai berikut :
- Halaman terpisahMenetapkan www.situssaya.com/halamansaya.htmlhanya akan menyertakan halaman halamansaya.html padawww.situssaya.com.
- Seluruh situs: Menetapkan www.situssaya.com/* akan berisi semua halaman pada www.situssaya.com.
- Bagian dari situs: Anda dapat menggunakan pola wildcard untuk hanya menyertakan bagian tertentu dari situs. Misalnya,www.situssaya.com/*tentang* hanya akan berisi file padawww.situssaya.com yang memiliki tentang dalam namanya.
- Seluruh domain: Anda juga dapat menetapkan seluruh domain menggunakan *.mydomain.com. Jika Anda menetapkanmydomain.com, kami akan mengkonversinya secara otomatis ke*.mydomain.com/*. Jika Anda tidak menginginkannya, Anda dapat mengubahnya kembali pada panel kontrol.
- Pilih edisi : pilihlah edisi standar untuk yang gratis - Centang tanda Saya telah membaca dan menyetujui Persyaratan Layanan.
- Lalu klik tombol Lanjut.
- Uji coba Search Box Anda dan klik tombol Selesai.
- Lalu Anda akan dibawa menuju halaman list Mesin Pencari Anda. Pilihlah Panel Control.
- Disitu terdapat form yang belum terisi, yaitu Kata kunci mesin telusur, isilah dengan keyword yang berhubungan dengan blog Anda, dipisahkan dengan spasi
- Lalu agar pengindeksan lebih rinci dan tepat, upload sitemap Anda di menu Pengindeksan di sebelah kiri.
- Lalu pilihlah menu sebelah kiri Tampilan dan Nuansa. Maka akan ada 3 pilihan opsi penginangan, yaitu :
- Elemen penelusuran : Search Box dan Hasil Pencarian menjadi satu
- Iframe : Search Box dan Hasil Pencarian dapat terpisah, artinya Hasil Pencarian bisa diletakkan di halaman tertentu seperti “Search” sementara Search Boxnya berada di bagian lain seperti sidebar. Dan isikan alamat url blog Anda dimana hasil pencarian tersebut ada, misal http://melodanta.com/search
- Laman yang diinangi Google : Hasil pencarian berada di situs Google - Pilih warna dan desain yang sesuai dengan blog Anda.
- Klik Simpan, lalu Dapatkan Kode.
- Copy Paste Kode yang diberikan di blog Anda. Khusus Opsi Penginangan yang Iframe, maka akan ada dua kode, yaitu kode Search Box (Kotak Pencarian) dan Kode Hasil Pencarian. Untuk Search Box bisa diletakkan di sidebar. Dan kode hasil pencarian bisa diletakkan di halaman terentu, misal :
- Blogger : Buatlah Posting Baru dengan judul “Search”, dan isikan alamat url posting itu di form url tempat Hasil Pencarian berada. Tips, posting tersebut sebaiknya di set ke tanggal yang paling lama, agar tidak terlihat di halaman depan.
- Wordpress : Buatlah halaman baru (New Page) dengan judul “Search”, isikan http://domainanda.com/search atau alamat url halaman itu di form url tempat Hasil Pencarian berada. - Simpan dan lihat hasilnya.
Penasaran, yuk dicoba..
1 komentar:
It's so hard to get backlinks these days, honestly i need a backlink by comments on your blog / forums or guestbook to make my website appear in search engine. I am getting desperate Now! I know you'll laugh while reading this comment !!! Here is my website download youtube videos I know my comments do not relate to the topic, but PLEASE HELP ME!! APPROVING MY COMMENT!
Regards: PoormanBH2011
Post a Comment